Ini Sebab Mesra FC Jadi Lumbung Gol Lawan Di LIGA 3 Zona Kaltim

Upnews.id, Sangatta – Mesra FC menjadi salah satu tim yang mengikuti Kompetisi LIGA 3 PSSI Zona Kalimantan Timur group B. Hingga laga ke-3 yang dihadapinya pada Selasa (14/12/2021) di Stadion Utama Kudungga, Sangatta.
Tim dibawah pelatih kepala M. Faisal menempati dasar Klasemen sementara dengan 3 kali kekalahan, 22 kebobolan dan baru sekali membobol gawang lawan.
Baca Juga : Persikutim Puncaki Klasemen Sementara LIGA 3 PSSI Zona Kaltim
Ditemui usai dibantai Persikutim dengan skor 8-0, M.Faisal mengakui jika timnya tidak dalam keadaan on fire. Lantaran klub pribadi yang bermarkas di Samarinda ini baru terbentuk menjelang bergulirnya kompetisi.
“Tidak bisa dipungkiri, karena memang pertama tim ini baru dibentuk dan baru mengumpul. Trus para pemainnya benar-benar menggunakan putra daerah dari Bual-Bual, Maloy dan sekitarnya,” jelasnya.
Meskipun tim ini baru mencukupi kuota pemain disaat kompetisi akan dimulai, namun saat menghadapi tuan rumah, di babak pertama sempat menyulitkan pergerakan pemain-pemain Persikutim, dan dapat menahan 2-0.
“Dibabak kedua memang stamina pemain saya menurun, sehingga tidak dipungkiri keteteran menghadapi Persikutim, tim matang dengna persiapan lebih dari 4 bulan untuk Liga 3 ini,” tambahnya.
Baca Juga : Hadapi Liga 3 PSSI Zona Kaltim, Persikutim Launching Tim Dan Jersey
Menghadapi partai selanjutnya, dengan bermodalkan pemain-pemain yang berasal dari berbagai daerah ditargetkan mampu mendapatkan poin. Namun untuk keluar sebagai group B, dirinya sadar diri peluang tersebut sangat tipis, mengingat tersisa 4 pertandingan.

Dalam 3 laga terakhir, Mesra FC selalu dibantai oleh lawan dengan skor yang sangat mencolok
- 8 Desember 2021 – Berau Saturut (6-1)
- 11 Desember 2021 – Berau Marine (8-0)
- 14 Desember 2021 – Persikutim (8-0)
Berikut ini pemain yang mempekuat Mesra FC di Kompetisi LIGA 3 PSSI Zona Kalimantan Timur Group B tahun 2021/2022.
- Budiono (70) – PG
- Taurianto Ade P (09) – CF
- Moh Tasrif (11) – C
- M. Iqbal R (14) – CB
- Rahul (15) – MD
- M. Nabil Muchtar Fasha (27) – CB
- Syaifullah (21)
- Risaldi (29)
- Yoga Rombe Bunga (31)
- Ghevik B (32)
Pemain Cadangan
- Ferdi Aprilianur (22)
- Khaidir Ali (23) – CF
- Sahrul Jumad Gare (24)
- Nasrul Fats (25)
- M. Kaspur Rahman (26)
- Firgawan Listanto (18)
- M. Rizqi Rinaldi (28)
Pelatih Kepala : M. Faisal
Manager Tim : Lambardo (Nz)